Masrul Kasmy : Bimtek Linmas Desa Puo Raya Merupakan Contoh Yang Baik

Media Center Rohul- Dalam rangka menghadapi pesta demokrasi Pilkada serentak termasuk Kab.Rokan Hulu(Rohul)tahun 2020 agar Jujur,Adil (Judil), Desa Puo Raya Kec.Tandun yang di pimpin oleh Kepala Desa Yasrijon, lakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Linmas Se Desa Puo Raya, Rabu (21/10/2020).

Pelaksanaan Bimtek Linmas ini di ikuti oleh 16 peserta yang mana akan ditempatkan di 14 TPS dan 2 PPS Kecamatan yang mana dalam Bimtek ini peserta dituntut untuk Jujur dan adil pada Pilkada 9 Desember nanti.

Bimtek bagi Linmas merupakan pertama kalinya dilakukan di Rokan Hulu, yang mana dengan dilakukan nya Bimtek oleh Desa Puo Raya bisa menjadikan Contoh bagi Desa Desa yang lain di Kab.Rokan Hulu, agar dalam pelaksanaan Pilkada nanti Seluruh Linmas bisa Jujur dan Adil.

Kepala Desa Puo Raya Mengatakan bahwa bimtek linmas ini dilakukan supaya tidak adanya indikasi linmas berbuat tidak adil dan tidak jujur, oleh karena itu dilakukan Bimtek supaya linmas bisa memahami tugas dan fungsinya pada Pilkada serentak ini.

"Kita lakukan bimtek bagi Linmas supaya mereka jujur dan adil nanti dan paham akan tugasnya" ungkap Yasrijon.

Pada kesempatan itu hadir juga Pjs Bupati Rohul Drs.H.Masrul Kasmy, M.Si yang secara langsung membuka Bimtek bagi Linmas tersebut.

Pjs Bupati mengatakan Bimtek ini merupakan suatu contoh yang baik bagi Desa desa lain demi terwujudnya Linmas yang jujur dan adil dan layak di tiru oleh Desa desa yang lain.

"Bimtek Linmas ini baru pertama kali dilakukan di Rohul dan ini merupakan suatu contoh bagi Desa desa lain, maka Desa lain bisa jadikan Desa Puo Raya sebagai contoh yang baik demi terwujudnya Linmas yang jujur dan adil" ungkap mantan wakil Bupati Meranti ini.

Selain dari pada itu H.Masrul Kasmy juga tidak lupa mengajak pada Linmas dan seluruh masyarakat agar tetap mentaati protokol kesehatan terutama pada Helatan Pilkada serentak nanti, supaya tidak adanya muncul Cluster baru Covid -19.

" Cukup taati Protokol Kesehatan dengan menerapkan 4 M (Mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan) dan tetap jaga pola hidup bersih" ujar Masrul.

Pada kesempatan itu tampak juga hadir Camat Tandun M.Rodi, S.Sos, Kepala Desa Puo Raya Yasrijon serta Bhabinsa/ Bhabinkamtibmas, dan Tokoh masyarakat Desa Puo Raya.(JK/MC/Kominfo).


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments