Antisipasi Penimbunan Bahan Pokok Ditengah Wabah Covid-19, Camat Tambusai Utara Bersama Upika Pantau Ketersediaan dan Kestabilan Harga Sembako

MEDIA CENTER ROHUL– Guna memastikan ketersediaan bahan pokok masyarakat dan kestabilan harga sembako di tengah kekhawatiran akibat penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Camat Tambusai Utara Mastur S.Sos M.Si bersama Upika melakukan pemantauan dan pengecekan harga bahan pangan di pasar Kamis Tanjung Medan dan Toko toko barang harian di KM 24 Desa Mahato, Kamis (2/4/2020)

“Alhamdulillah dari pemantauan yang kami lakukan bersama pak Kapolsek, Danramil, Kepala Desa Mahato, harga bahan pokok kebutuhan masyarakat masih stabil, kecuali Gula Pasir Naik Rp 4000 / kg. Kami mengecek secara umum kebutuhan pokok masyarakat. Harga masih terkendali,” kata Mastur kepada Media Center Diskominfo Rohul.

Saat melakukan pengecekan tersebut, Camat Tambusai Utara Mastur S.Sos M.Si didampingi Kapolsek Tambusai Utara AKP Nurman SH MH, Danramil, Kepala Desa Mahato Firiadi, Pegawai dan staf Kecamatan.

Camat Mastur berharap kepada para pedagang supaya tidak melakukan penimbunan dan menumpuk barang pokok kebutuhan masyarakat.

“Begitu juga sebaliknya, Untuk menjaga kestabilan harga sembako tetap terkendali dan kondusif, masyarakat tidak boleh membeli barang melebihi dari kebutuhanya sehari hari, Ini akan kami pantau terus tiap hari bersama Upika, petugas dan masyarakat,” kata Mastur

Mastur mengaku akan terus melakukan pemantauan dan pendataan harga sembako sebagai langkah monitoring harga sembako di pasaran. Namun sejauh ini di Kecamatan Tambusai Utara belum terlihat adanya indikasi penimbunan bahan pangan.

“Kita pantau distribusi dan harga sembako untuk mencegah penimbunan barang dan aksi borong sembako ditengah maraknya wabah virus corona , “ tegas Mastur

Terkait pencegahan penyebaran Covid-19 di Tambusai Utara, Mastur mengaku atas instruksi Bupati Rohul H. Sukiman, pihaknya sudah membuat posko pemantauan kesehatan terhadap orang yang datang dan keluar.

“Kecamatan Tambusai Utara sudah membuat posko terhadap masyarakat yang datang dari luar Provinsi dan Kabupaten. Dipintu masuk dari Sumut di KM 24 Desa Mahato dan dipintu masuk dari Rohil dan Dumai di KM 11 Desa Mahato,"Tegasnya.

Mastur juga menambahkan, dalam mengatasi penyebaran Covid-19, pihaknya telah melakukan berbagai upaya sesuai dengan arahan dan himbauan dari Pemerintah.

“Kita juga telah melakukan Penyemprotan Desinfektan Massal bersama Polsek. Pembatasan aktivitas sosial (social distancing) bukan berarti tidak boleh melakukan hal apapun. Itu menjaga jarak semaksimal mungkin dan Physical Distancing sera membiasakan berprilaku hidup bersih dan sehag,” kata Mastur. (MCRohul/Hen)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments