Gubri Resmikan Hutan Kota Pasir Pengaraian Rohul

MEDIA CENTER ROHUL- Hutan Kota Pasir Pengaraian, tepatnya di belakang kantor bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) diresmikan secara langsung oleh Gubernur Riau (Gubri)  pada Sabtu 14 Desember 2019.

Usai meresmikan, Gubri Syamsuar, bersama Bupati Rohul H. Sukiman , dan pejabat dilingkungan Pemkab Rohul, berjalan kaki keliling hutan kota singgah di beberapa spot seperti di papan informasi, menandatangi prasasti peresmian Hutan Kota Pasir Pengaraian, bersantai di pondok tengah sungai Hutan Kota, kemudian menabur benih ikan di sungai hutan kota, lanjut meninjau sangkar burung raksasa dan play ground.

Menurut Syamsuar, Hutan Kota Pasir Pengaraian ini Kota terluas dan tercantik dari beberapa Hutan Kota di setiap ibu kota Kabupaten/Kota di Riau.

" Setiap Kota wajib punya Hutan Kota. Hutan Kota Pasir Pengaraian, lebih cantik dari Hutan Kota Siak. Hutan Kota Pasir Pengaraian cukup bagus, cukup luas, Bupati Rohul cukup kreatif dalam mengkonsepnya", ujar Gubernur Riau Syamsuar.

Guna mendukung pemkab Rohul dalam mewujudkan program pemerintah Provinsi Riau, yakni Riau Green, dalam kesempatan itu, Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, akan meberikan bantuan 5000 batang bibit kepada Bupati Rokan Hulu untuk tambahan koleksi tanaman dan penghijauan di Hutan Kota .

"Hutan Kota gunanya bukan hanya sebagai hutan, bisa jadi objek wisata baru, edukasi bagi anak-anak untuk mengenali tanaman dan hewan. Untuk itu sangat perlu mempertahakan keasrian hutan kota, jaga kebersihan, jangan sampai samah berserakan", harap Syamsuar.

Hutan Kota Pasir Pengaraian luasnya 7.3 Hektare terletak di kompleks perkantoran Pemda Rohul. Namun yang sudah tertata rapi dan indah serta terbuka untuk umum, yakni Hutan Kota yang berada di belakang Kantor Bupati Rokan Hulu. (MCRohul/JK)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments