Wabup H. Indra Gunawan Buka Open Turnamen Bulutangkis Kajari Rohul CUP 1

MEDIA CENTER ROHUL- Dalam rangka memeriahkan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 63, Kejaksaan Negeri (Kejari) Rokan Hulu (Rohul) menggelar Open Turnamen Bulutangkis Kajari Rohul CUP 1, yang secara resmi dibuka Wakil Bupati Rohul H. Indra Gunawan, di GOR PB. Fortuna Pasir Pengaraian, Selasa (11/7/2023).

Dalam kegiatan itu, Turut juga dihadiri Kajari Rohul Fajar Haryowimbuko SH MH, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH, Ketua DPRD Rohul Novliwanda Ade Putra ST M.Si, Ketua PN Pasir Pengaraian Rony Suata SH MH, Danramil 14 Kepenuhan Kodim 0313/KPR Kapten Arh Khoridon Sitio, Perwakilan Lapas dan Forkompinda Rohul.

Selain itu, Kadis Kominfo Rohul H. Syofwan, Plt Kesbangpol Rohul Irvandri S.Sos M.Si, Staf Ahli Bupati Drs H. Sariaman M.Si, Kadis DKPP Rohul Barikun SP, Kadispussip Ir Ruslan M.Si, Kadis Perkebunan dan Peternakan CH. Ketua KONI Rohul Hery Islami ST MT, BUMN, BUMD, Kasi Pidsus, Kasi Intel Ari Supandi SH MH dan Peserta Turnamen.

Pembukaan Open Turnamen Bulutangkis Kajari Rohul CUP 1 ini berlangsung meriah ditandai dengan service perdana oleh Wabup Rohul dan laga eksebisi antara pasangan Wabup- Kajari Vs Pasangan Kapolres Rohul-Ketua PN Pasir Pengaraian, yang dimenangkan Pasangan Wabup-Kajari dengan Skor 21-13.

Wakil Bupati Rohul H. Indra Gunawan mengucapkan terimakasih kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja keras mempersiapkan dan mewujudkan terlaksananya Open turnamen Bulutangkis Kajari CUP 1 tahun 2023.

Atas nama Pemkab Rohul, Wabup juga mengapresiasi penyelenggaraan Turnamen ini, selain merupakan ajang Kejuaraan, yang tak kalah penting juga untuk meningkatkan tali silaturrahmi dan persahabatan diantara kita semua.

"Mari kita mendukung dan menjunjung tinggi sportivitas. Turnamen ini sebagai ajang Silaturahmi menambah pergaulan sahabat di Open Turnamen Kajari Rohul CUP 1, karena turnamen ini tidak hanya diikuti oleh Instansi, tetapi juga diikuti dari BUMN dan BUMD," Ujarnya

Melalui Turnamen ini, Wabup juga berharap sebagai ajang seleksi atlet Bulutangkis. Karena secara potensi, Rohul memiliki banyak bibit-bibit bulu tangkis yang handal. Untuk itu, perlu usaha yang besar dan kerja keras semua pihak dalam memajukan dan mengembangkan prestasi olahraga bulutangkis di Kabupaten Rohul ini sehingga dapat menjadi kebanggaan kita bersama.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam turnamen ini. Dengan kehadiran kalian, kami dapat melihat bakat-bakat hebat dan kemampuan luar biasa dalam olahraga bulu tangkis. Semoga kompetisi ini menjadi panggung bagi kalian untuk mengasah keterampilan dan berbagi semangat persaingan yang sehat," harapnya

"Kami juga ingin menyampaikan apresiasi kepada Panitia penyelenggara yang telah bekerja keras untuk mempersiapkan turnamen ini. Tanpa kerja keras dan dedikasi semuanya khususnya dari Kejari Rohul, acara ini tidak mungkin terlaksana dengan baik," ungkapnya

Sementara itu, Kajari Rohul Fajar Haryowimbuko SH MH mengatakan pelaksanaan Open Turnamen Bulutangkis Kajari CUP 1 ini merupakan dalam rangka Hari Amal Bhakti ke 63. Kejari Rohul menggelar beberapa kegiatan seperti Turnamen Bulutangkis, olahraga interen Kejari, Donor Darah dan Pemusnahan barang bukti.

"Saya sangat bangga dengan pelaksanaan Open Turnamen bulutangkis Kajari CUP 1 ini, antusias peserta sedemikian besar, terus terang saya sangat terharu," kata Kajari

Lanjut Kajari, Turnamen ini diikuti 64 peserta dari Instansi dan BUMN/ BUMD dan kategori Umum 40 peserta. Tujuan dilaksanakan turnamen ini sebagai ajang meningkatkan silaturahmi antar pecinta bulutangkis dan mencari bibit baru bulutangkis yang bisa di orbitkan untuk mengikuti turnamen antar provinsi maupun ajang yang lebih tinggi.

"Saya berharap kegiatan ini sebagai momentum kebangkitan olahraga di Rohul, Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah mau berpartisipasi dalam turnamen ini, baik dukungan dalam bentuk moril pikiran dan gagasan. Kepada peserta selamat bertanding dan junjung tinggi Sportivitas," harap Kajari. (MCDiskominforohul/Hen)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments