Kunjungi Wisata Batu Gajah, Masrul Kasmy: Wisata Merupakan Potensi Yang Besar

MEDIA CENTER ROHUL - Mengisi waktu luang menikmati liburan panjang Oktober 2020, Pjs Bupati Rokan Hulu (Rohul) Drs.H.Masrul Kasmy, M.Si bersama keluarga dan seluruh tim liputan diskominfo Rohul serta tim dokumentasi pimpinan Rokan Hulu Camping bersama di objek Wisata "Batu Gajah" Desa Rambah Tengah Hulu, Kec.Rambah Kab.Rokan Hulu.

Camping bersama ini turut juga di pandu oleh Gerakan Pesona Indonesia (Genpi) Rohul yang diketuai oleh Aris NST, dimulai dari keberangkatan menuju lokasi pada Sabtu (30/10) Sore hingga bermalam dilokasi sampai pulang pada Minggu (1/11/2020) Siang.

Selama Camping bersama berlangsung Pjs Bupati himbau kepada semua agar dapat menjaga kebersihan dan keasrian wisata, sehingga dengan demikian setiap wisatawan /i yang datang bisa merasakan keasrian alam wisata Batu Gajah ini.

Masrul juga berharap kepada Genpi Rohul dan tim liputan Diskominfo Rohul agar kiranya Objek wisata ini bisa dipromosikan baik melalui media cetak,Siber maupun Televisi supaya lebih dikenal dan diketahui wisatawan luar, sehingga dengan kehadiran wisatawan luar ini juga akan bisa menambah income bagi Daerah terkhususnya bagi UMKM,

Dengan diminatinya Objek Wisata ini juga secara langsung akan dapat mengenalkan wisata yang lain yang ada di Rohul sehingga bagi pengunjung yang datang ke Rohul bisa merasakan seluruh Destinasi Wisata yang ada dalam sekali kunjungannya.

" Di daerah kita ini Sangat banyak Wisata yang masih alami dan Sangat berpotensi menjadi wisata Besar, selain wisata alam disini juga ada wisata Religi yakni Islamic Center yang bahkan sudah dikenal hingga Asia, jadi disaat ada pengunjung yang datang ke Islamic kalau sudah tau ada wisata alam yang mudah dijangkau maka secara otomatis akan juga menjadi kunjungan prioritas juga bagi pengunjung yang datang" ungkap Mantan Wakil Bupati Meranti ini.

Selama Camping berlangsung, Pjs Bupati Rohul Masrul Kasmy juga terlihat sangat dekat dan akrab bersama Tim Genpi dan Rombongan serta masyarakat yang datang, hal ini ditandai dengan dilakukannya makan bersama beralaskan Daun Pisang di pinggir sungai bersama seluruh Tim.

Sosok Pjs Bupati Rohul ini juga merupakan sosok pemimpin yang peduli akan kebersamaan dan keharmonisan, dirinya bahkan mau memasak tanpa ada rasa ragu bersama seluruh Tim dan didampingi Istri Tercinta yang merupakan Pjs Ketua TP PKK Rohul.

Masrul Kasmy juga menyampaikan bahwa selama dirinya menjadi Pjs dalam beberapa waktu tersisa akan berupaya mengunjungi Wisata yang ada, dan pada Ahir pekan yang akan datang akan mengunjungi wisata di Kec.Rokan IV Koto Kab.Rokan Hulu.( MCDiskominforohul/JK)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments