MTQ Ke Tiga Desa Sungai Kumango Dibuka Secara Resmi Oleh Wabup Rohul Dengan Pemukulan Tabuh Rebana

MEDIA CENTER ROHUL - Dalam rangka memperingati Hari Lahir Desa Sungai Kumango yang ke 45 tahun, Wakil Bupati Rokan Hulu hadiri sekaligus membuka secara langsung Kegiatan MTQ ke 3 Tingkat Desa Sungai Kumango, sekaligus Melantik Fathayat NU dan Muslimat NU, Rabu (9/3/2022) di Kecamatan Tambusai.

Tampak Hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Rohul H.Indra Gunawan, Anggota DPRD Rohul Fraksi PAN Riyomi, Staff Ahli Bupati Suharman, Kabag Kesra Rohul Um Zakirman, Camat Tambusai Muammar Gadafi, Kapolsek Tambusai, Kepala Desa Sungai Kumango Ali Husin Hsb, serta tokoh adat dan agama Desa Sungai Kumango.

Kepala Desa Sungai Komango Ali Husin HSB sedikit menjelaskan sejarah Desa Sungai Kumango yang mana dulunya mekar dari Tambusai Barat pada Tahun 77, sehingga sampai saat ini sudah berusia 45 tahun. Dengan jumlah penduduk 8700 jiwa.

Setelah mengulas sedikit tentang sejarah Desa Sungai Kumango, Kades Ali Husin HSb juga menyebutkan bahwa dirinya hari ini merupakan hari terakhir dirinya mengikuti peringatan Hari Lahir Desa sebagai Kepala Desa dengan alasan pada tahun 2022 ini telah berakhirnya masa jabatan hingga kembali mengadakan Pilkades pada Desember nanti.

Oleh karena itu dirinya berpesan siapapun nanti yang akan memegang amanah sebagai Kepala Desa Sungai Kumango kiranya kegiatan ini tetap dilakukan dan berharap terus maju dan berkembang lebih dari apa yang ada saat ini.

Wakil Bupati Rohul H.Indra Gunawan dalam sambutannya mengatakan bersempena dengan Harla Desa Sungai Kumango ke 45 dan diadakannya kegiatan keagamaan seperti MTQ merupakan hal positif yang selain menambah kedekatan diri kepada Allah tentu juga akan menentramkan suasana Desa Sungai Kumango yang mendapatkan Doa doa dari ayat ayat yang dibacakan dalam selama kegiatan berlangsung.

Musabaqoh Tilawatil Quran adalah bidang lomba membaca AL-QURAN dengan bacaan Mujawwad, yaitu bacaan AL-QURAN yang mengandung nilai ilmu membaca atau Tajwid, Seni atau Lagu dan Suara, dan Etika atau Adab membaca AL QURAN. Sedangkan Qiraat atau bacaan yang dilombakan adalah Qiraat Imam Ashim Riwayat Hafs dengan Martabat Mujawwad.

"Jika kita melihat kebelakang kembali bahwa MTQ telah ada di Indonesia sejak 1940 tepatnya sejak berdirinya jami'atul qurro wal huffadz oleh Nahdlatul ulama ormas terbesar di Indonesia saat ini bahkan saat itu MTQ telah dilembagakan secara nasional dan MTQ pertama diselenggarakan di kota Makassar pada bulan Ramadan tahun 1968 dan kala itu hanya memperlombakan tilawah dewasa saja" Sebut Wabup sedikit tentang sejarah MTQ.

Wabup Indra Gunawan menambahkan dimana untuk kita ketahui bersama bahwa tujuan awal diadakannya MTQ adalah untuk meningkatkan jiwa umat Islam kepada kitab suci dan meningkatkan semangat membaca dan mempelajari serta mengamalkan Alquran. Hal itu sesuai dengan arti kata MTQ itu sendiri yaitu tujuan yang baik sedangkan musabaqah memiliki makna saling mendahului, saling berpacu, adu kecepatan atau balapan.

Lanjutnya, Musabaqah juga berarti perlombaan, kompetisi atau contest sehingga apabila kita artikan MTQ merupakan bentuk lomba untuk mencapai kebaikan, sementara itu tilawah dalam MTQ bermakna memiliki nasib sehingga memiliki rasa ikhlas. Oleh sebab itu para peserta MTQ diharapkan mampu menjauhi riya dan sum"ah serta keinginan-keinginan duniawi. Para peserta MTQ hanya diminta untuk memperindah suara yang dapat meningkatkan perenungan dan pemahaman Alquran yang mulia dengan khusyuk, tunduk dan patuh penuh ketaatan.

"Oleh sebab itu kami atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu mengharapkan aja MTQ ke-3 tingkat Desa Sungai kumang Kecamatan Tambusai tahun 2022 ini mampu melahirkan qori Dan qoriah yang handal dan mampu meraih prestasi yang bisa mengharumkan nama daerah khususnya Desa sungai kumango dan Kabupaten Rokan Hulu pada umumnya diajak MTQ yang lebih tinggi" Harap Wabup.

Selain daripada itu pada kesempatan yang sama, Wabup Rokan Hulu Indra Gunawan juga berharap kepada Para pengurus muslimat NU dan fatayat NU yang baru dilantik dan dikukuhkan hari ini agar dapat menjadi Pengurus ranting muslimat NU dan fatayat NU Desa Sungai mango yang mampu memberikan kontribusi dan turut berpartisipasi dalam pembangunan desa Sungai kumango ke depan.

Setelah menyampaikan rangkaian sambutannya, Wabup Indra Gunawan juga diminta untuk membuka secara resmi Helatan MTQ ke 3 Tingkat Desa Sunagi Kumango didampingi para tamu undangan dengan tanda memukul Tabuh Rebana, sebagai tanda bahwa Helatan MTQ sudah bisa di mulai. (MCDiskominforohul/JK)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments