SKB 3 Menteri Terkait Seragam Sekolah, Disdikpora Rohul akan Lakukan Sosialisasi ke Sekolah

Media Center Rohul – Terkait Implementasi Kebijakan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Seragam Sekolah, Pemkab Rokan Hulu (Rohul) melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Rohul menilai keberagaman dan perbedaan agama di Rohul belum pernah ada persoalan terkait isu seragam sekolah.

"Sebenarnya di Rokan Hulu dari dulu tak pernah ada persoalan terkait isu seragam sekolah. Sebab, dari dulu memang di Rohul pelajar tak pernah dipaksakan mengikuti aturan seragam sekolah jika bertolak belakang dengan kepercayaan masing-masing," kata Kadisdikpora Rohul Drs H Ibnu Ulya M.Si saat dikonfirmasi, Kamis (4/2/2021).

Lanjut Ulya, meski sudah keluarnya SKB 3 Menteri tentang seragam sekolah, pihaknya tetap akan melakukan Sosialisasi ke sekolah-sekolah yang ada di Rokan Hulu. Hal ini dilakukan, terkait kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat yang harus disesuaikan oleh Pemerintah Daerah.

"Berhubung kebijakannya dari pemerintah Pusat, kita sebagai Pemerintah Daerah tetap harus melaksanakan sosialisasi ke sekolah-sekolah," ujarnya

Terkait dengan sosialisasi Seragam Sekolah, Ulya meyakini tidak akan ada persoalan yang bersifat penolakan baik dari sekolah maupun pelajar.

"Mengingat dari dulu suasana di sekolah di Rohul sudah toleran dengan berbagai latar belakang, makanya kita yakin tak akan ada masalah nantinya," harap Ulya

Rencananya, sosialisasi tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat dalam bentuk Surat Edaran yang akan dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten ke sekolah-sekolah.

Untuk diketahui, 3 Menteri sepakat Menerbitkan Surat Kebuputusan Bersama antara lain Mendikbud, Mendagri dan Menteri Agama menerbitkan Surat Keputusaan terkait Seragam Sekolah.

SKB 3 Menteri tersebut tentang Penggunaan Pakain Seragam Sekolah dan Atribut Bagi Peserta Didik, Pendidik dan Tenaga Kependidikan dilingkungan Sekolah yang diselenggarakan Pemerintah Daerah pada Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah.(Hen/MC/Kominfo)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments