Buka Secara Resmi Pelatihan TFL, Bupati Sukiman Ikuti Latihan Sungguh-sungguh Dengan Keikhlasan

MEDIA CENTER ROHUL - Bupati Rokan Hulu H.Sukiman Buka Hadiri Pembukaan pelatihan Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL) kegiatan DAK bidang sanitasi, Rabu (12/8/2020) di Pendopo Rumah Dinas Bupati Rokan Hulu.

Tampak hadir pada pembukaan pelatihan ini, Kepala Balai Kimpraswil Riau Ichwanul Ihsan, Kepala Dinas Perkim Heri Islami, Serta Kades dari 25 Desa yang terpilih dari Pusat untuk mengikuti pelatihan tersebut.

Kepala balai kegiatan dan pelaksanaan wilayah Riau, Ichwanul ihsan mengatakan kegiatan dalam pelatihan ini merupakan kegiatan berbasis masyarakat yang menjadi prioritas dimasa pandemi dengan banyak melibatkan tenaga kerja dari masyarakat yang hasilnya terlihat nyata.


"Saat ini kita ada 4 kegiatan yakni Kotaku,Pamsimas,Sanimas dan Fiso. Sedangkan saat ini merupakan kegiatan dengan sumber dana DAK untuk Sanimas" jelasnya.

Dirinya berharap dengan adanya pelatihan ini bagi para peserta agar kedepan benar benar dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan, kemudian bermanfaat.

Untuk pelatihan ini yang paling penting di berikan kepada peserta terkait masalah pelelangan, barang dan jasa, kemudian sistem pelaporan keuangan serta sistem pelaporan fisik, sebab kegiatan ini sangat Riskan sekali dimasalah keuangan, yang mana anggarannya sendiri 100% masuk ke Desa dan dikelola oleh Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) sehingga sangat diharapkan laporan keuangan dan fisiknya benar benar dijaga, bagaimana membuat laporan, membuat Spek Fisik yang harus dilakukan, itu nanti akan ada dalam pelatihan ini. Jelas Ichwanul Ihsan.

Sementara itu Bupati Sukiman mengatakan diharapkan dalam mengikuti pelatihan agar benar benar memperhatikan, jika tidak cermat akan bisa mengakibatkan terjerat hukum apabila salah dalam pelaksanaan, pelaporan dan sebagainya.

"Pelaksanaan pelatihan ini dilaksanakan dengan kesungguhan dan ke iklasan selama mengikuti pelatihan dalam  dua hari ini sebab apa yang di dapat dalam pelatihan ini akan sangat berguna nanti di lapangan" harap Sukiman


Usai dengan sambutannya Bupati Sukiman secara resmi membuka pelatihan untuk bisa dimulai yang akan berlangsung selama Dua Hari di Hotel Gelora Bhakti Pasir Pengaraian

Selanjutnya Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Heri Islami saat diwawancarai mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk mendukung atau menunjang supaya Virus Corona cepat selesai dengan kegiatan Sanitasi dan Air minum yang mana menjadi salah satu prioritas pokok kegiatan Nasional saat ini, sesuai arahan dari Kementerian yang mana saat ini berkembang Covid 19.

Kadis Perkim Menjelaskan, Adapun jumlah peserta latihan ada sebanyak 65 orang terdiri dari 25 Desa, yang mana 25 Desa ini terpilih sementara saat ini yang memenuhi sarat dibidang kelengkapan administrasi yang dipilih Kementerian secara selektif, kemudian 15 orang TFL, 25 Kelompok Swadaya Masyarakat, dan untuk kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama dua hari di Hotel Gelora Bhakti pasir pengaraian.


"Adapun fungsi dari TFL sendiri adalah orang yang akan memberikan arahan kepada kelompok swadaya masyarakat yang sudah dibentuk oleh Kepala Desa untuk melaksanakan kegiatan dilapangan supaya tepat mutu, sasaran dan pemanfaatan nya" Ungkap nya.

"TFL ini bukan orang yang belajar namun orang yang benar-benar sudah terlatih dan faham akan apa yang harus dikerjakan dilapangan" jelas Heri.(MCRohul/JK)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments