Dukung Program Pendidikan STAI Tuanku Tambusai, Bupati H. Sukiman Komit Wujudkan SDM Cerdas dan Berkualitas

MEDIA CENTER ROHUL- Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu dibawah kepemimpinan Bupati Rohul H. Sukiman komit meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) melalui Pendidikan, dengan harapan dapat menciptakan dan mewujudkan SDM yang cerdas dan berkualitas.

Hal itu dikatakan Bupati Rohul H. Sukiman saat menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Angkatan XII dan Program Studi Ahwal Syakhsiyah Angkatan II Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tuanku Tambusai. Di Aula Kampus STAI Tuanku Tambusai, Senin (11/1/2021)



Bupati H. Sukiman juga mengucapkan selamat kepada Wisudawan/Wisudawati yang telah diwisuda, dengan harapan ilmu yang diperoleh selama dibangku kuliah dapat bermanfaat untuk masyarakat dan bisa memberikan sumbangan ide dan gagasan untuk kemajuab pembangunan di Kabupaten Rohul.

"Kami ucapkan selamat kepada para wisudawan, Semoga pada hari ini yang sudah lama di tunggu-tunggu telah berhasil menjadi seorang sarjana, mudah-mudahan harapan kita dan mereka dapat mengembangkan ilmunya dengan baik untuk bermasyarakat berbangsa dan bernegara dan tentunya juga akan membanggakan orang tuanya," harap Sukiman

Bupati H. Sukiman juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada STAI Tuanku Tambusai dan Yayasan Pendidikan Muhammad Abduh yang telah mendukung upaya Pemerintah Daerah dalam mencerdaskan masyarakat khususnya generasi penerus.

Kedepannya, Pemkab Rohul berupaya membantu dan mendukung Program Pendidikan STAI Tuanku Tambusai, karena melalui lembaga pendidikan ini mampu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia baik itu akhlak, budi pekerti, mental, fisik serta kecerdasan otak dalam berfikir.

Ia berharap kepada para wisudawan bisa bekerjasama membantu mewujudkan program-program Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu demi kemajuan Negeri Seribu Suluk kedepannya.



"Kami berharap dengan segala skill, kemampuan dan pengetahuan yang anda miliki semua, membuat anda ikut berpartisipasi memajukan Rohul. Semoga semuanya bisa bergerak bersama untuk mewujudkan program-program Pemkab Rohul. Kembangkanlah terus ide, gagasan dan inovasi anda," harapnya

"Kemudian bagi Yayasan dan STAI Tuanku Tambusai ini kedepan dapat bertambah lebih besar dan maju lagi, sehingga dapat menampung anak-anak kita, jadi tidak usah kuliah lagi keluar daerah, karena disini sudah bagus dan representatif, Pemkab siap membantu agar tempat kuliah ini, agar kampus ini semakin bagus," harapnya

Sementara itu Ketua STAI Tuanku Tambusai Hidayati, S.Kom M.Pdi mengatakan, sidang senat terbuka sebanyak 35 Mahasiswa di Wisuda Sarjana dengan 2 Program Studi,  yaitu Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Angkatan XII dan Program Studi Ahwal Syakhsiyah Angkatan II.

"Alhamdulillah hari ini telah terlaksana wisuda kita untuk Prodi Pendidikan Agama Islam wisuda ke-12 dan  Prodi Ahwal Syakhsiyah atau hukum Islam itu angkatan 2 yang diwisuda berjumlah sebanyak 35 orang," kata Hidayati

Lanjut Hidayati, Ia berharap para wisudawan STAI Tuanku Tambusai hari ini tentunya memiliki harapan yang sangat besar untuk mengembangkan lembaga pendidikan ilmu agama, mulai dari segi kualitas maupun kuantitas sebagaimana harapan dari Yayasan Pendidikan Muhammad Abduh.

"Kita harus mampu mewujudkan sesuai dengan visi misi yang sudah ditetapkan oleh Yayasan itu sendiri kemudian juga kita berupaya untuk terus berbenah diri untuk memperbaiki semua sarana prasarana pendidikan," ujarnya

"Kita juga harus saling bersinergi dan bekerjasama dengan pemerintah daerah, seperti yang disampaikan oleh Bupati tadi dia juga siap untuk membantu kita mungkin melalui anggaran pemerintah daerah," harap Hidayati

Hidayati mengatakan, untuk Pemuncak Wisuda Sarjana atas nama Neneng Hasanah dan Indah Lestari dengan meraih predikat yang sangat memuaskan.



Meski ditengah Pandemi Covid-19, Hidyati mengaku pada semester ini akan memberlakukan sistem belajar melalui e-Learning, pihaknya juga sudah membuat aplikasi sistem informasi untuk semua sistem proses pembelajaran. Jadi mahasiswa akan bisa melakukan perkuliahan dari rumah masing-masing.

"Dengan metode atau pola e-learning jadi semua mata pelajaran dan materi sudah ada disistem aplikasinya, mereka juga sudah bisa mengisi absen Melalui aplikasi tersebut," ujarnya

"Jadi selama ini kita mungkin masih secara manual walaupun kita sudah melaksanakan pembelajaran secara daring sekarang kita sudah dilengkapi dengan sistem yang menunjang untuk proses perubahan selama selama masa pandemi saat ini," ujarnya (MCDiskominforohul/Hen)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments