Hadiri GSSB di Kunto Darussalam, Pjs Bupati Rohul : Shalat Subuh Berjamaah Menjadi Kekuatan Umat

Media Center Rohul - Untuk menggalakkan Program keagamaan di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Pjs Bupati Rohul Drs H. Masrul Kasmy M.Si rutin melaksanakan shalat berjamaah dengan masyarakat di Kecamatan-Kecamatan.

Pada Rabu (14/10/2020), Pjs Bupati Rohul melaksanakan Shalat Shubuh berjamaah dengan masyarakat dan Gerakan Sholat Subuh Berjama’ah (GSSB), Mesjid Riyadhul Muttaqin, Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kunto Darussalam.

Usai melaksanakan Shalat Subuh Berjamaah, kegiatan dilanjutkan dengan Tausiyah Agama. Camat Kunto Darussalam Ruslan S.Sos dalam sambutannya mengucapakan terima kasih kepada Pjs Bupati Rohul yang telah melaksanakan Shalat Subuh berjamaah dengan masyarakat Kunto Darussalam.

Diakui Ruslan, banyak manfaat dilaksanakan Shalat Subuh berjamaah, selain melaksanakan sunnah nabi dan memakmurkan mesjid, melalui GSSB ini juga bermanfaat sebagai menyampaikan informasi pembangunan Pemkab Rohul kepada masyarakat.  

“Mewakili masyarakat Kunto Darussalam kami mengucapakan terima kasih kepada Pemkab Rohul telah melaksanakan GSSB di Mesjid Riyadhul Muttaqin. Shalat Subuh berjamaah ini untuk memakmurkan mesjid, melaksanakan sunnah nabi, silaturrahmi antar umat, karena sebaik-baiknya manusia bermanfaat untuk orang lain,” kata Ruslan

Sementara itu, Pjs Bupati Rohul Drs Masrul Kasmy M.Si mengatakan Shalat subuh berjamaah ini merupakan salah satu  ibadah yang diperintah Allah yang disaksikan langsung oleh Malaikat, karena melalaui shalat subuh berjamaah ini amalan semakin menjadi berkah.

“Di Mesjid yang megah ini jamaahnya melimpah, karena Mesjid ini merupakan tempat jantung nya ummat yang menjadi kekuatan luar biasa, masyarakat yang terbiasa melaksanakan shalat berjamaah, ini menjadi kekuatan ummat ini ada pada jama’ah,” kata Masrul Kasmy

“Kami hadir kesini, dari mesjid ke mesjid untuk mengikuti tauladan baginda Rasullullah, karena di Yaumil Akhir tempat yang istimewa yaitu, jannah. Tegakkan sholat berjamaah mudah-mudahan Allah mengubah menjadi negeri yang maju. Saya memberikan contoh model seorang pemimpin, bukan saya terbaik, tetapi kita harus istiqomah dijalan kebenaran,” ujarnya

Selain manfaatkan Shalat subuh sebagai silaturrahmi, Masrul Kasmy juga menjelaskan perkembangan Covid-19 di Rohul. Diakuinya, setiap hari di Rohul terjadi penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19. Ia meminta kepada masyarakat patuhi aturan Pemerintah melaksanakan Protokol Kesehatan.

Kasus Covid-19 di Rohul setiap hari minimal bertambah 5-7 orang terkonfirmasi positif Covid-19, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini mari kita disiplin dan patuh melaksanakan Protokol kesehatan,” ajak Masrul Kasmy.

Dikegiatan itu, Pjs Bupati Masrul Kasmy juga membagikan Masker kepada jamaah, hal itu dilakukan sebagai upaya untuk memberikan contoh dan mendisiplinkan masyarakat untuk membiasakan memakai masker salah satu unsut pelaksanaan protokol kesehatan.(Hen/MC/Kominfo)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments