Meringankan Ekonomi Masyarakat Hadapi Idul Fitri, Bupati Sukiman Berikan Bantuan Sembako Bagi Masyarakat Tidak Mampu

Media Center Rohul - Seperti apa yang telah menjadi janji pemerintah terhadap masyarakat atas bantuan yang akan diberikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 khususnya Rokan Hulu(Rohul).

Hari ini Senin (18 /05 /2020) Pemerintah Daerah Rokan Hulu melalui Dinas Sosial menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid 19 yang diserahkan secara langsung oleh Bupati Rokan Hulu (Rohul) H.Sukiman secara Simbolis didampingi Kadis Sosial Hj. Sri Mulyati.

Sembako yang akan di bagikan oleh Dinsos Rohul berjumlah 1200 paket sengaja di bagikan menjelang Hari Raya Idul Fitri tahun 2020 ini guna untuk meringankan beban ekonomi masyarakat khususnya Rokan Hulu.

Bupati Rokan Hulu H.Sukiman mengatakan bahwa Pembagian 1200 paket sembako ini akan disalurkan kepada para kaum duafa, Abang becak, petugas kebersihan, petugas penyapu jalan.

Paket semboko yang dibagikan tersebut berupa beras, minyak goreng, tepung, teh, dan termasuk minuman botol lainnya.

Selain dari pada itu Orang No.1 di Rokan Hulu ini juga memberikan bantuan kepada anak - anak yatim yang masih duduk di bangku sekolah berupa tas sekolah, buku, dan alat tulis lainnya dan termasuk uang sebesar 200 ribu rupiah.

Dengan adanya bantuan yang diserahkan oleh Pemerintah Rokan Hulu kepada masyarakat H. Sukiman Berharap semoga bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat dalam menghadapi hari idul Fitri tahun ini terlebih lagi didalam situasi dan kondisi Pandemi Covid-19.

Sementara itu Kepala Dinas Sosial Rohul Sri Mulyati mengungkapkan tahun ini sedikitnya ada 1200 paket semboko yang diserahkan kepada masyarakat, sehingga semoga dengan bantuan tersebut masyarakat Rohul benar - benar merasa terbantu dari Pemerintah Rokan Hulu terlebih lagi akibat Covid-19 yang hampir melumpuhkan perekonomian masyarakat.

Sri Mulyati menambahkan Penyaluran bantuan tersebut dilakukan oleh Pemerintah sesuai dari data yang dilaporkan Kedinas dan para penerima bantuan tersebut merupakan masyarakat yang Ekonominya lemah serta bagi keluarga kurang mampu.(JK/MC/Diskominfo)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments