Seleksi Calon Pimpinan BAZnas Di Ikuti 15 Peserta

MEDIA CENTER ROHUL- Baznas Rokan Hulu membuka seleksi bakal Pimpinan Badan Amil Zakat (BAZnas) Rohul periode 2022-2027. yang diikuti oleh 15 peserta dengan Ujian Tertulis yang berlangsung di Hall Islamic Center Rokan Hulu, Selasa (1/3/2022).

Pelaksanaan ujian tertulis dibuka langsung oleh Bupati Rokan Hulu, H Sukiman yang diwakili oleh asisten I Setda Rohul, H Fhatanalia Putra S.STP serta dihadiri oleh Kakan Kemenag Rohul, Drs H Afrialsah Lubis, Kabag Kesra Rohul, Umzakirman.

Asisten I Setdakab Rohul, Fhatanalia Putra berharap, tahapan penyeleksian calon Pimpinan Baznas Rohul dapat berjalan lancar dan sukses, seperti harapan kita bersama.

"Kita berharap dapat berjalan lancar tentunya," Kata pria yang akrab disapa Fatah itu.

Sementara itu, masih di tempat yang sama, Kabag Kesra Rohul, Umzakirman mengaku sebelumnya telah dilakukan seleksi administrasi sehingga keluarlah 17 nama yang yang berhak melanjutkan ke tahap Ujian tertulis.

"Ada 17 peserta, namun 2 peserta lainnya berhalangan hadir dan tidak bisa mengikuti ujian, sehingga yang dapat melanjutkan ujian tertulis hari ini ada 15 peserta," Sebut Umzakirman.

Lanjut Umzakirman, pasca mengikuti ujian tertulis pada hari itu, peserta calon Pimpinan Baznas Rohul akan mengikuti ujian wawancara yang akan dipimpin langsung oleh assesor dan Baznas pusat yang berada di Kota Pekanbaru.

"Untuk berapa orang yang akan mengikuti ujian wawancara kita belum bisa pastikan, namun hasil tes seleksi tertulis ini insha Allah akan kita ketahui pada Kamis (03/03) nanti," Tambahnya.

Pria yang sempat viral karena terdaftar sebagai pejabat paling kaya nomor urut 6 di Indonesia ini menambahkan bahwa tes seleksi wawancara bagi calon Pimpinan Baznas Rohul akan dilaksanakan pada 7 dan 8 Maret 2022 di Aula Kesra Lantai 3 Masjid Islamic Center Rohul.

Tambah Umzakirman, terdapat 10 peserta yang namanya akan direkomendasi ke Baznas pusat Republik Indonesia, yang mana 5 peserta dengan nilai tertinggi akan menjadi Pimpinan Baznas Kabupaten Rokan Hulu periode 2022-2027.

"Kita berharap pimpinan Baznas Kabupaten Rokan Hulu terpilih dapat meningkatkan kinerja dari Baznas Rohul yang lebih baik," Pungkas. (MCDiskominforohul/JK)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments