Sempena Milad Radio Swara Lima Luhak Diskominfo Rohul ke 21: Bupati Sukiman Buka turnamen sepak takraw Bupati Cup 2024

 

Media Center Rohul - Turnamen Sepak Takraw Bupati Cup 2024 yang di taja oleh diskominfo Rokan Hulu(Rohul)dalam rangka Semarak milad Radio Swara Lima Luhak yang 21 dibuka secara resmi oleh Bupati H.Sukiman yang ditandai dengan tendangan pertama di lapangan sepak takraw Diskominfo Rokan Hulu, Rabu (19/06/2024)

Hadir mendampingi Bupati Rokan Hulu, Kodim 0313 KPR Perwira Penghubung (Pabung) Rohul Mayor Inf Andre Suardi, S. Sos, unsur Forkopimda, Ketua KONI Rokan Hulu Andi Sidomulyo, Kadis Kominfo H. Syofwan, S.Sos, kepala Bappeda Rohul Drs. H. Yusmar M.Si, Kadis DPMPTSP Munandar, Kaban Bapenda El Bizri, bersama beberapa kepala OPD di lingkungan Pemda Rohul dan para Camat Sekretaris Kominfo Agus Salim, Kabid IKP Rudy Fadrial, S.Sos, M.Si kemudian Seluruh Pejabat di lingkungan dinas Kominfo Rohul beserta seluruh staf Diskominfo turut meramaikan Pembukaan Sepak Takraw.

Dalam sambutannya Bupati Rokan Hulu H. Sukiman mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang sudah menyelenggarakan Acara Sepak Takraw Bupati Cup ini.

"Mudah mudahan acara sepak takraw bupati cup dalam rangka memperingati hari Ulang Tahun radio Swara Lima Luhak ini berjalan dengan lancar" ujarnya.

Selain itu Sukiman Juga merasa Bangga dengan antusias yang di tunjukkan seluruh  OPD, Forkopimda maupun mitra yang sudah mengirimkan timnya untuk mengikuti Turnamen ini.

" Saya juga merasa bangga kepada seluruh perwakilan OPD maupun Forkopimda yang sudah mengirimkan tim terbaiknya untuk berlaga di turnamen sepak takraw ini" ujarnya.

Bupati Sukiman juga mengatakan akan mendukung acara ini, dan berharap turnamen sepak takraw bisa sukses dan berlanjut di tahun tahun berikutnya.

Sementara itu, Kadis Kominfo Rohul H. Syofwan, S.Sos mengatakan penyelenggara ini dalam rangka hari ulang tahun Radio Swara Lima Luhak yang ke 21

Acara ini juga di laksanakan berdasarkan minat yang ditunjukkan para pencinta Olahraga Sepak takraw, sehingga Kominfo menyediakan wadah dengan tujuan Radio Swara Lima Luhak bisa semakin di kenal di masyarakat.

"Kami berharap turnamen ini bisa berlanjut dan menjadi agenda tahunan yang selalu di nantikan oleh para pencinta olahraga sepak takraw" ungkapnya.

Kemudian Kabid IKP Rudy Fadrial, S.Sos selaku Panitia Penyelenggara mengatakan Turnamen Sepak Takraw Bupati Cup ini diikuti oleh 63 tim yang terdiri dari utusan OPD dilingkungan Pemda Rohul, kecamatan, Forkopimda, dan Mitra Kominfo.

Rudy juga menjelaskan Turnamen Sepak takraw akan berlangsung hingga hari puncak acara milad radio Swara Lima luhak tanggal 29 Juni 2024, Pada hari pertama turnamen, Sebagai partai pembuka Tim Bapenda VS Disdikpora kemudian dilanjutkan dengan laga sengit antara Tim Capil VS Kominfo. (ADE/MCKominfo)


Privacy : Untuk Mengutip Segala Artikel Yang ada Website Resmi Media Center Rokan Hulu Diharapkan Untuk Mencantumkan Link Sumber. Terimakasih

Post Terkait

Comments